Senin, 23 September 2024

Pengertian Isim dan Ciri-cirinya


Isim (إسم) adalah setiap kata yang menunjukkan kepada manusia, hewan, tumbuhan, benda mati, tempat, waktu, sifat atau makna-makna yang berkaitan dengan waktu. Dengan kata lain isim merupakan kata benda/nomina, bukan kata fi'il/verba dan bukan kata hubung harf/konjungsi.

Ciri-Ciri Isim

Ciri-ciri atau tanda-tanda isim (kata benda) ada ampat. Yaitu:

    • باِلخَفْضِ = kasrah


      Jadi, kalau kita menjumpai lafadz dalam bahasa arab yang huruf akhirnya dikasrah, itu isim.
      Contohnya:
      – بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
بَيْتُ المُدِيرِ
      – المُدِيرِ (kalimat المُدِيرِ adalah isim karena dikasrah)

    • التَّنْوِينِ= tanwin

      Tanwin itu adalah ً (fathatain), ٍ (kasrahtain), dan ٌ (dhomatain)
      Jadi kalau kita menjumpai sebuah lafadz yang huruf akhirnya bertanwin, maka itu kata benda. Bukan fi’il, juga bukan huruf.
      Contoh:
      – زَيْدٌ atau زَيْدً atau زَيْدٍ.
      Kenapa isim? Karena lafadz ini diakhiri dengan tanwin.

    • وَدُخُولِ الألف واللام = huruf alif dan lam

      Jadi kalau kita menjumpai lafadz yang awalnya alif lam, maka itu isim.
      Contoh:
      – كِتَابٌ diberikan ال menjadi الكِتَابُ
      Catatan: tidak akan bertemu antara alif lam dengan tanwin dalam satu lafadz. Kalau misalnya kita berbicara الكِتَابٌ, maka ini salah.

    • berawalan ma, mi, mu


    • الخَفْضِ = huruf jar

      من ، إلى ، عَنَ ، عَلَى ، في ، رُبّ ، الباء ، الكاف ، اللامhuruf jar
      Contoh: جَاءَ زَيْدٌ مِنَ المسجدِ
      Kalimat المسجدِ adalah isim. Cirinya:
      – ada ال,
      – kasrah,
      – kemasukan huruf jar (من).

      Penjelasan: زَيدٌ فِي البيةِ
      Kalimat البيةِ adalah isim. Cirinya ada ال, kemasukan huruf kasrah dan kemasukan jar. Kalau ال dibuang, maka kalimatnya menjadi زَيدٌ فِي بيةٍ.

      Kalau tidak ada ال, pasti akhirannya adalah ٍ  (tanwin). Kalau ada ال, pasti ِ (i).

    • قَسَم = qasam

      Huruf قَسَم ada tiga. Yaitu وَ ,بِ ,تَ.Ini disebut huruf qasam karena huruf tersebut adalah alat untuk bersumpah.
      Contoh: وَالْعَصْرِ.
      Kenapa الْعَصْرُ berubah menjadi kasrah? Karena وَ disini adalah وَ  qasam. Sering kita mendengar وَاللهِ, karena وَ  di sini adalah وَ qasam. Jadi kalau kita bersumpah, kata diakhiri dengan kasrah. Di al-Qur’an banyak dengan وَ.

Tidak ada komentar:

Pengertian Isim dan Ciri-cirinya

Isim   ( إسم )  adalah setiap kata yang menunjukkan kepada manusia, hewan, tumbuhan, benda mati, tempat, waktu, sifat atau makna-makna yang ...